Selasa, 06 Desember 2016

42 Cara Ampuh Mengatasi Anak & Bayi Susah Makan

Masalah anak susah makan banyak dikeluhkan para orang tua, terutama ibu.

Banyak para ibu yang bingung menghadapi buah hatinya, yang khawatiran soal kecukupan gizi buah hatinya. Belum lagi jika anak susah makan atau pilih-pilih makanan.

Ada beberapa penyebab yang mambuat si kecil susah makan. Biasanya mulai terjadi saat usianya memasuki tahun pertama.

Cara Ampuh Mengatasi Anak & Bayi Susah Makan

Masalah biasanya berupa menolak makanan, tidak suka sayur, hanya mau makan yang itu-itu saja hingga mengemut makanannya berlama-lama.

Kondisi ini membuat ibu khawatir akan kecukupan gizinya, mengingat si kecil masih dalam masa tumbuh kembang.

Cara mengatasi anak susah makan:

#1. Sajikan makanan dalam porsi kecil
Yang perlu diketahui para ibu, bahwa lambung si kecil tidak mampu menampung banyak makanan. Sehingga hindari memaksakan anak makan terlalu banyak.

Makanan dengan porsi sedikit akan membuat anak tidak malas untuk makan, serta mengurangi rasa jenuh saat makan. Untuk mensiasatinya, usahakan tambah frekuensi makan anak dengan porsi kecil.

#2. Iming-imingi reward
Ketika anak susah makan, coba sesekali memberikan hadiah kepada mereka. Anak kecil biasanya sangat senang dengan pemberian dari orang tua.

Sehingga dengan begitu, anak yang sedang malas makan, nantinya bisa menjadi lahap. Anak biasanya bersemangat jika orang tua menjanjikan sesuatu yang disukainya.

Hendaknya memberikan jenis reward yang mendidik bagi anak, hindari memberikan reward seperti makanan manis, tinggi lemak, gorengan, dan semacamnya, yang justru berdampak buruk bagi anak.

#3. Buat variasi makanan
Para ibu perlu membuat beberapa pilihan menu makanan, lalu biarkan buah hati yang memilih makanan yang ia sukai, karena biasanya anak lebih suka dengan makanan pilihannya, sehingga dirinya dapat makan dengan lebih semangat.

#4. Sajikan makanan dengan menarik
Agar anak tertarik dan lebih semangat untuk makan, maka sajikan makanan dengan tampilan menarik. Seperti mencetak nasi goreng dalam cetakan teddy bear, bebek kecil, dsb.

Atau juga makanan diletakkan di wadah yang di sukai si kecil, nasi dicetak menggunakan bentuk yang di sukai si kecil, atau bisa juga menambah hiasan agar makanan menjadi menarik.

#5. Buat kondisi makan yang menyenangkan
Orang tua kurang baik mengancam atau menakut-nakuti anak agar ia mau makan. Terlalu sering melakukan hal itu, dikhawatirkan anak akan merasa bahwa makan adalah saat yang tidak menyenangkan...

...sehingga bisa menimbulkan trauma psikis bagi anak jika mengingat tentang makanan.

Makan bersama menjadi momen interaksi penting antara orangtua dan anak. Orangtua bisa menjadi teman menyenangkan di meja makan. Yang membuat hubungan orangtua dan anak semakin erat.

Selama waktu makan, minimalkan gangguan yang ada, hal yang perlu dilakukan seperti mematikan televisi dan menjauhkan mainan dari meja makan.

Orang tua jangan menciptakan suasana yang “horor” saat anak makan. Hindari memarahi anak saat waktu makan. Karena dapat membuat anak jadinya sangat tidak menyukai waktu makan. Pada akhirnya, anak semakin malas untuk makan.


#6. Mengurangi anak jajan di luar
Sebisa mungkin minimalkan anak untuk selalu jajan di luar, karena tentunya makanan di luar sangat dikhawatikan tentang gizinya yang rendah atau tidak terkontrol.

Sering makan atau jajan di luar, membuat anak menjadi sulit untuk diajak makan di rumah.

#7. Makan teratur
Para ibu hendaknya mencoba untuk membuat jadwal waktu makan anak, sehingga anak bisa makan dengan teratur.

Hal ini membuat si kecil nantinya terbiasa dengan waktu makannya. Demikian juga dengan waktu tidur anak, mandi, dsb.

#8. Berikan anak cemilan sehat
Setelah anak bisa berjalan, maka memubatnya menemukan kegemaran baru yaitu bereksplorasi dengan lingkungannya.

Apalagi ketika anak memasuki usia 2 tahun, maka aktivitasnya akan semakin banyak. Kondisi ini membuat anak akan sulit untuk duduk manis dan makan dengan tenang.

Untuk para ibu, maka bisa menyiasatinya dengan memberikan cemilan sehat pada anak.

Disarankan untuk membuat cemilan sehat dalam bentuk yang beragam. Contohnya membuat bola-bola kentang isi wortel dan daging cincang, dll.

#9. Libatkanlah anak dalam menyiapkan makanan
Beberapa hal yang bisa dilakukan, seperti meminta pertolongan kepada anak untuk mengambilkan buah atau sayur di swalayan. Atau juga meminta anak membantu menyiapkan makanan di meja makan.

Selain itu, orang tuanya perlu menjadi telandan bagi anaknya. Bila orang tua mengkonsumsi makanan sehat, maka anak akan mencontohnya. Keteladanan orang tua membantu pola makan anak agar baik.

#10. Ajak anak berolahraga
Dorong si anak untuk berolahraga, atau minimal buatlah tubuhnya aktif bergerak. Saat anak berolahraga maka detak jantungnya akan meningkat. Hal ini membuat pembakaran kalori di dalam tubuh menjadi meningkat, sehingga dapat memuculkan nafsu makannya.

#11. Gunakan piring berwarna cerah
Penelitian telah membuktikan bahwa cara menambah nafsu makan anak bisa dengan menggunakan piring-piring berwarna cerah saat si anak sedang makan.

Penelitian menyebutkan bahwa warna piring bisa mengubah nafsu makan. Warna yang dinilai cukup efektif untuk meningkatkan nafsu makan adalah merah, kuning atau oranye.

Menurut penelitian, warna yang paling baik untuk menjaga nafsu makan adalah warna merah. Peneliti menjelaskan bahwa warna-warna yang cerah bisa membuat hati menjadi lebih bahagia dan nafsu makan ikut terpancing.

#12. Mengonsumsi jeruk
Buah jeruk kaya akan vitamin C. Di dalam tubuh, vitamin C berfungsi untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, ternyata juga dapat meningkatkan nafsu makan. Sehingga, Ibu bisa memberikan buah jeruk kepada anak, atau asupan vitamin C lainnya...

...yang membuat anak akan memiliki nafsu makan, serta mengoptimalkan proses metabolisme di dalam tubuhnya.

Selain vitamin C, cara menambah nafsu makan lainnya yaitu dengna memberikan asupan B dan zinc. Vitamin B dapat meningkatkan nafsu makan dan mengontrol suasana hati, demikian juga dengan fungsi asupan zinc.

Oleh karena itu apabila ada seseorang yang kekurangnan vitamin B dan zinc, nafsu makannya biasanya akan berkurang.

#13. Batasi pemberian minuman di sela-sela waktu makan
Minuman, baik itu air putih, jus buah segar atau lainnya adalah hal yang diperlukan anak, tetapi jika memberikan anak minuman saat makan, membuat anak akan merasa kembung sendiri sehingga membuatnya sulit untuk makan.

Loading...

#14. Akali jenis makanan yang tidak disukai anak
Anda bisa menyelipkan atau menyembunyikan jenis sayuran atau buah yang anak Anda tidak suka. Misalnya saja anak tidak suka pisang dan wortel, maka Anda bisa mengakalinya dengan membuat cake pisang atau muffin wortel untuknya.

#15. Kenalkan anak beragam jenis makanan ssehat ejak usia dini agar ia selalu memiliki selera makan yang baik.

#16. Jangan memburu anak agar makan dengan cepat. Karena hal ini membuat anak tidak nyaman ketika makan. Sehingga nantinya membuat anak sulit untuk mau makan.

#17. Ajak anak ketika anda sedang mempersiapkan menu makannya, beri pujian supaya anak merasa senang dan lebih bersemangat untuk makan

#18. Jika anak suka cemilan, maka berikan cemilan jauh sebelum waktu makan utama tiba. Berikan cemilan sehat, seperti buah-buahan dipotong menyerupai dadu, wortel yang telah dikukus, yoghurt, dsb. Hindari memberikan coklat, permen, snack mengandung MSG karena mengurangi nafsu makan anak.

#19. Sajikan makanan dengan menarik, jangan dicampur aduk antar nasi dan lauknya. Gunakan piring makan yang ia sukai, pisahkan antara nasi dengan lauk pauknya sehingga tampak menarik.

#20. Selama kegiatan makan berlangsung, tetaplah berkomunikasi yang baik dengan anak, sehingga anak berpikir bahwa kegiatan makan adalah saat yang menyenangkan.

#21. Atur dengan baik pemberian minuman saat makan, jangan terlalu banyak minum karena anak akan merasa cepat kenyang dan malas untuk menghabiskan makanannya.

#22. Terapkan acara makan bersama keluarga. Dengan melihat orang tua dan anggota keluarga lainnya (kakak, nenek dan kakek, dll) memakan makanan, anak menjadi ikut tertarik menyantap makanan.

#23. Anda dapat mengubah cara pengolahan dan penyajian makanan sehingga tampak fresh dan menarik. Misalnya, membuat sate bola-bola daging cincang, bola-bola kentang goreng, ikan dan ayam goreng berbalur tepung goreng, dll.

#24. Kalau bisa, menanam sayuran dan buah-buahan di kebun dengan anak Anda, sehingga membuatnya lebih menyukai makanan yang dimakannya. Jika anak mau, jangan dilarang anak untuk membantu Anda merawat tanaman di kebun.

#25. Jangan terlalu memaksa anak untuk makan, seperti memaksa untuk menyendoki makanan ke mulutnya, padahal anak meronta keras menolak makan. Hal ini mencegah bahaya tersedak pada anak, dan juga dikhawatirkan anak menjadi trauma atau ketakutan saat jamnya makan.

#26. Anda bisa memberikan multi vitamin atau supplemen penambah nafsu makan anak, Curcuma Plus (harga sekitar Rp. 11 ribuan) dan Vidoran plus (harga sekitar Rp.13 ribuan). Senawa curcuma dan asam amino yang terkandung di dalamnya berfungsi meningkatkan penyerapan sari makanan pada saluran pencernaan, sehingga meningkatkan nafsu makan.

#27. Apabila anak masih tetap susah makan dalam waktu lama, maka bisa terindikasi kurang gizi, disarankan mengunjungi dokter atau ahli gizi untuk berkonsultasi.

Cara membujuk bayi yang susah makan
Berbagai cara yang pernah dilakukan para bunda, yang dinilai berhasil dalam membujuk bayi agar mau makan. Biasanya membujuk bayi pada beberapa suapan, lalu mengganti cara lain untuk suapan selanjutnya. Berikut di bawah ini dipaparkan trik-triknya:

#1. Makan setelah mandi: Air hangat membuat peredaran darah lebih lancar, serta memicu rasa lapar. Bayi susah makan bisa jadi lebih bernafsu makan setelah ia mandi.

#2. Membuatnya melihat ke atas: Gunakan mainan atau benda yang menarik perhatian bayi agar ia melihat ke atas. Ketika mulutnya terbuka, masukkan sendok berisi makanannya.

#3. Ringtone HP: Bunyikan ringtone HP dan pegang HP agak tinggi sehingga bayi melihat ke atas sambil membuka mulut.

#4. Mainan berbunyi: Bayi didudukan di kursi makan bayi, lalu berikan mainan di mejanya. Setiap kali ia bosan dengan mainan yang ada, gantinya dengan mainan yang lain.

#5. Mainan yang berbunyi akan lebih menarik perhatian sang bayi, ketika ia lengah maka lebih mudah membuka mulut ketika sendok ditempelkan ke ujung bibirnya.

#6. Tayangan film kartun: Bayi duduk di high chair sambil menikmati tayangan kartun, agar nantinya ia membuka mulut tanpa sadar saat didekatkan sendok ke mulutnya.

#7. Untuk bayi yang senang menggigit benda di sekitarnya, berikan mainan yang bisa digigit (mainan harus aman dan bersih) guna memancing gigitannya.

Sehingga ketika bayi siap memasukkan mainan tersebut ke mulutnya, secepatnya masukkan sendok berisi makanan ke mulutnya.

#8. Dekatkan dengan hidangan yang harum yang mengepulkan asap. Keharuman masakan dapat menggugah bayi agar mau makan.

#9. Menyuapi dengan tangan jika bayi sering menolak saat disuapi dengan sendok.

#10. Makan bersama: Bayi bisa tergugah nafsu makannya ketika melihat orang lain makan. Cobalah Anda sambil makan ketika menyuapinya.

Bisa juga dengan meminta bantuan orang lain untuk makan di hadapan bayi. Anda harus sigap menyuapinya ketika bayi mulai menganga karena ‘latah’ melihat orang lain menyuap makanan.

#11. Tepuk tangan: Cara ini butuh bantuan orang lain untuk bertepuk tangan sambil berkata, “Horeeeee”, sementara Anda menyuguhkan sendok berisi makanan ke mulut si bayi.

Jika tidak berhasil, coba lebih banyak orang yang bertepuk tangan dan menyebutkan “horeee”.

#12. Air putih: Kadang bayi menutup mulut setelah beberapa suapan. Cobalah tawarkan air putih sedikit, lalu berikan lagi suapan berikutnya.

#13. Menu selang-seling: Jika bayi susah makan, mungkin karena bosan dengan rasa makanan yang sama. Anda bisa mengakalinya, misalnya memberikan sesuap bubur / nasi tim, lalu suapan berikutnya puree buah. Demikian seterusnya, lakukan secara selang seling sehingga bayi tidak bosan.

#14. Variasi sendok: ganti-ganti sendok yang digunakan, sehingga bayi tertarik pada sendok baru tersebut.

#15. Perbaiki rasa makanan: Bayi susah makan mungkin karena tidak suka dengan rasa makanannya. Walaupun banyak yang melarang tambahan garam atau kecap pada makanan bayi, tetapi terpaksa dilakukan jika bayi tidak mau juga makan, agar makanan menjadi sedap.

Bisa juga menambahkan bawang goreng agar wangi. Yang penting, menghindari asupan MSG pada bayi.


Hal yang perlu diketahui dari bayi yang susah makan
Untuk mengatasi anak yang susah makan diperlukan kesabaran. Bisa juga anak susah karena ada faktor psikis, sehingga harus diatasi masalahnya tersebut.

Pada anak, coba berikan vitamin untuk menambah nafsu makan, seperti sirup elkana atau kurkuma, atau sirup vitamin yang mengandung unsur lysmin di dalamnya.

Sebelum makan, anak jangan diberi susu dahulu, hendaknya anak diajak makan sama-sama seperti halnya orang dewasa.

Pada bayi, ada saat-saat tertentu dimana bayi susah makan. Anda perlu mengenali 4 penyebab bayi susah makan:

Sariawan
Sariawan membuat si Kecil enggan untuk makan. Kondisi ini sebenarnya jarang terjadi pada bayi berusia 10 bulan ke bawah. Tapi tidak menutup kemungkinan terjadi.

Sariawan disebabkan trauma pada mulut seperti tergigit, kekurangan vitamin, alergi makanan, terinfeksi virus, dll

Untuk mengatasi kondisi ini, maka perlu dilakukan usaha menyembuhkan sariawan, atau minimal membuat sariawan menjadi mati rasa, sehingga bayi tidak “tersiksa” saat makan.

Menolak makanan baru
Bayi mungkin merasa asing dengan rasa atau tekstur makanan yang baru dimakannya, sehingga bayi tidak mau makan.Untuk mengatasinya coba berikan makanan yang tidak berbeda jauh dari makanan sebelumnya.

Misalnya, si Kecil menyukai bubur wortel, makan anda bisa memperkenalkan bubur ubi manis pada bayi. Tampilan dan tekstur yang mirip membantu bayi mau “berkenalan” dengan makanan barunya itu.

Jangan langsung memberinya dalam porsi biasa, akan tetapi perlu disiasati, caranya dengan memberikan sedikit demi sedikit. Jika bayi menolaknya, jangan memaksanya, beralihlah ke makanan yang disukainya.

Pada masa-masa ini Bunda jangan patah semangat. Teruslah menjejali bayi dengan jenis makanan baru.

Refluks gastroesofagus (GER)
Kondisi ini membuat bayi mengeluarkan isi perutnya, tetapi GER berbeda dengan muntah. Cara mengatasi bayi susah makan karena kondisi ini, jaga posisi bayi agar tetap tegak setelah makan selama 30 menit.

Kemudian, hindari memberikan bayi makanan dalam porsi besar. Jauhkan juga bayi dari asap rokok, yang sangat berdampak buruk bagi bayi.

Selain itu, bayi tidak mau makan karena masih merasa kenyang, tubuhnya kelelahan, atau juga karena sakit. Orang tua harus peka memberhatikan kondisi bayi.

Cara bertahap memberikan makanan pada balita
Pada anak balita anda berusia diatas 6 bulan, mulai berikan makanan pendamping ASI seperti bubur susu, sari buah, lalu bertahap ke tekstur makanan yang lebih padat seperti nasi tim, dan seterusnya.

Untuk makanan pendamping, harus disesuaikan dengan umur balita. Jangan langsung diberikan nasi padat karena dapat mengganggu saluran pencernaannya.

Saat memilih bubur instant, perhatikan label pada kemasan agar disesuaikan dengan usia anak balita. Biasanya tersedia bubur instant untuk usia 6 – 24 bulan dengan berbagai rasa. Anda bisa memberikan variasi rasa saat memberikan makan kepada balita, sehingga ia tidak merasa bosan.

Untuk anak balita diatas 2 tahun, variasikan menu lauk pauknya. Buat pilihan menu makanan dan biarkan anak memilih makanan favoritnya.

Cara lainnya, Bunda bisa langsung yang membuat variasikan makanan pada anak. Misalnya sarapan pagi, variasi makanannya yaitu telur, roti, kentang, dan minum segelas susu.

Demikian seterusnya pada makan siang dan malam, berikan variasi makanan seperti sayuran, ikan, daging, ayam dan seterusnya.

Jangan lupa sediakan buah-buahan bagi kebutuhan vitamin anak, dan dorong anak agar mau makan sayur.

Minggu, 04 Desember 2016

18 Manfaat Madu: Mengatasi Kolesterol Tinggi, Susah Tidur, Batuk, Untuk Stamina, Ibu Hamil dll

Madu sudah banyak dinilai orang memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Selain itu, madu juga bisa digunakan sebagai obat tradisional, dan lainnya.

Madu terdiri dari cukup banyak kandungan, yaitu vitamin B, vitamin C, karbohidrat, serta mineral alami seperti kalsium, zat besi, dan sodium.

Manfaat madu sangat banyak, banyak yang memanfaatkannya untuk menjaga stamina, meningkatkan kekebalan tubuh, dan berbagai pengobatan.

Manfaat Madu: Mengatasi Kolesterol Tinggi, Susah Tidur, Batuk, Untuk Stamina, Ibu Hamil dll

Dengan manfaatnya yang segudang, sehingga banyak sekali makanan maupun minuman sehat yang menyertakan madu di dalamnya.

Manfaat madu:

#1. Meningkatkan stamina tubuh
Kandungan glukosa di dalam madu membantu meningkatkan stamina tubuh. Manfaat madu ini dibuktikan oleh para atlet lari...

...dimana banyak para atlet yang mengonsumsi madu untuk memperkuat staminanya saat perlombaan lari. Sehingga jika tubuh Anda merasa loyo, diarankan minum madu.

#2. Menurunkan kolesterol tinggi
Kolesterol disebabkan oleh banyak penyebab, mulai dari makanan, minuman, tidak olahraga, stres dan lainnya.

Walaupun madu memiliki rasa manis yang setingkat dengan gula, namun mengkonsumsi madu cukup aman. Hanya, bagi penderita dibates jangan terlalu banyak mengonsumsi madu.

Madu mampu menurunkan kolesterol tinggi. Hal itu karena kandungan di dalam madu yang sangat bermanfaat seperti vitamin, mineral, asam laktat, asam malat, asam glikolat, asam asetat, asam format dan asam tartarat.

Madu memiliki kandungan kolesterol baik (HDL) yang dapat menekan jumlah kolesterol jahat (HDL) di dalam tubuh.

Kandungan antioksidan di dalam madu dipercaya mampu menghilangkan plak menumpuk di dinding pembuluh darah, guna menurunkan resiko penyakit stroke, hipertensi dan serangan jantung.

Anda juga bisa memilih madu hitam pahit untuk terapi kolesterol (terutama bagi penderita diabetes), dimana madu hitam pahit memiliki manfaat yang lebih baik dalam menurunkan kolesterol.

Dalam mengatasi kolesterol, utamanya Anda harus memperhatikan pola hidup, pola makan yang sehat, anda juga perlu secara rutin berolahraga (minimal 3 kali dalam seminggu), olahraga bisa berupa jongging bersepeda, dll.


#3. Mengobati batuk
Beberapa penelitian menyebutkan rasa manis dari madu bisa memicu munculnya produksi air liur dan lendir. Hal ini memberikan manfaat berupa membasahi tenggorokan, yang membantu untuk meredakan batuk.

Anda bisa di malam hari (sebelum waktu tidur) untuk konsumsi madu guna mengatasi masalah batuk, baik itu jenis batuk kering maupun berdahak.

Pada sebuah studi di tahun 2007 dari pihak Penn State College of Medicine, dimana studi ini melibatkan 139 anak-anak.

Hasil studi menemukan bahwa madu dinilai efektif untuk menghilangkan batuk. Dekstrometorfan (DM) di dalam madu dapat menenangkan batuk pada malam hari bagi anak-anak, serta membantu agar mereka memiliki tidur yang berkualitas.

Pada studi yang telah dipublikasikan di Pediatrics, studi melibatkan sebanyak 270 anak-anak berusia 1-5 yang mengalami batuk pada malam hari karena pilek.

Studi dilakukan dengan memberikan, anak-anak dua sendok teh madu, 30 menit sebelum tidur. Dan hasilnya cukup baik, mereka mengalami penurunan intensitas batuk dibandingkan dengan mereka yang tidak meminum madu.

#4. Mempercepat penyembuhan luka  
Pada luka, bisa diatasi dengan mengoleskan madu olahan atau krim yang mengandung madu agar luka dapat sembuh dengan optimal dan cepat.

Kandungan yang ada di dalam madu bermanfaat untuk mempercepat penyembuhan luka, yang bekerja untuk mengurangi infeksi, nanah dan meredam rasa sakit.

Beberapa jenis luka yang bisa disembuhkan menggunakan madu yaitu luka bakar, sayatan, lecet, bekas operasi, dan bisul.

Madu memiliki kandungan zat hydrogen peroksida yang efektif dalam membunuh kuman dan bakteri.

Madu memiliki sifat asam yang sangat rendah, sehingga mampu menghambat pertumbuhan bakteri yang berkembang di sekitar luka pada tubuh.

Madu juga merangsang produksi sel darah putih yang mempercepat proses penyembuhan saat luka.

#5. Mengobati sariawan
Beberapa penyebab sariawan seperti karena panas dalam, tergigit, dan kurang vitamin C. Kandungan di dalam madu memiliki sifat lembab untuk dapat mencegah bibir dari kekeringan.

Konsumsi madu secara rutin bermanfaat untuk mengobati sariawan agar cepat sembuh. Anda juga bisa mengoleskan madu ke bagian mulut.

Khusus untuk bibir pecah-pecah, oleskan campuran lemon dan madu secara merata ke area bibir.

Disarankan untuk melakukannya sebelum tidur, sehingga nantinya akan dibersihkan pada pagi harinya. Gunakan air hangat untuk membersihkan.

loading...

#6. Mengobati asam urat
Tingginya kadar purin di dalam tubuh menyebabkan timbulnya asam urat.  Agar purin tidak diubah menjadi asam urat , disarankan minum madu secara rutin setiap hari. Dalam sehari minimal minum madu 3 sendok.

Kandungan kalium, kalsium, magnesium, selenium, dan mineral lainnya di dalam madu, bermanfaat untuk menjaga kadar asam urat di dalam tubuh.

#7. Mengobati diare dan masalah pencernaan lainnya
Diare terjadi karena kondisi usus yang tidak mampu menyerap kadar air yang ada pada feses, yang mengakibatkan feses berubah menjadi cair.

Konsumsi madu sebanyak 2 sendok sehari sudah dapat bermanfaat untuk mengobati diare.

Kandungan di dalam madu dapat mengoptimalkan kerja usus dalam menyerap sari-sari makanan dan juga mengatasi bakteri jahat di dalam tubuh. Yang sangat bermanfaat untuk melancarkan BAB.

#8. Untuk bibir merah alami
Dilansir dari Liputan6.com, bahwa Anda bisa memiliki bibir merah secara alami dengan menggunakan madu, dengan mengombinasikan madu bersama bahan alami lainnya. Landung saja berikut di bawah ini penjelasannya:

-Madu dengan lemon
Cara mebuat ramuan: Campurkan perasan air lemon dengan satu sendok teh madu. Lalu aplikasikan campuran pada bibir Anda.

Biarkan selama 15 menit, lalu mulailah memijat bibir dengan gerakan melingkar secara perlahan.

Kandungan Asam sitrat di dalam ramuan ini bermanfaat untuk menyamarkan bibir hitam dan menghilangkan pigmentasi berlebih.

-Madu dengan gula merah & minyak zaitun
Cara membuat ramuan: Campurkan satu sendok teh minyak zaitun dengan satu sendok gula merah dan madu.

Lalu aplikasikan pada bibir. Pijat dengan gerakan melingkar selama beberapa menit, lalu bilas.

Manfaat ramuan ini untuk menghilangkan sel kulit mati sehingga membuat bibir terlihat cerah dan merah alami.

-Madu dengan kelopak mawar
Caranya: Hancurkan kelopak bunga mawar hingga halus, taruh di wadah.  lalu campurkan beberapa tetes madu ke dalamnya.

Oleskan pada bibir, lalu biarkan selama satu jam, setelah itu baru bilas menggunakan air hangat.

Manfaat masker ramuan ini untuk melembapkan bibir pecah-pecah.

-Madu dengan pisang
Kandungan vitamin B pada buah pisang bermanfaat untuk pengelupasan kulit mati dan meningkatkan aliran darah di dalam tubuh. Manfaat seperti ini membuat warna lapisan kulit menjadi lebih cerah. Termasuk pada bibir.

Caranya: Campurkan satu sendok teh madu dengan pisang yang telah dihaluskan. Lalu tambahkan sedikit kunyit ke dalam masker. Aplikasikan pada bibir sambil memijat perlahan selama lima menit.

Setelah itu, biarkan selama satu jam, lalu baru dibilas hingga bersih.


#9. Untuk kesehatan & kecantikan wajah
Dikutip dari dream.co.id, madu bermanfaat sebagai pelembab kulit yang tahan lama. Dengan mengaplikasikan ke wajah (wajah sebelumnya sudah dibersihkan)…

...lalu diamkan hingga madu meresap ke dalam kulit wajah, membuat kelembaban wajah akan terjaga. Dengan kelembaban wajah yang terjaga, membuat kulit menjadi terasa lembut.

Madu juga dapat membersihkan wajah dari pori-pori yang membandel. Dimana kandungan anti bakteri yang ada pada madu bermanfaat untuk mencegah jerawat.

Madu yang kaya antioksidan, enzim, dan nutrisi lainnya mampu menghidrasi kulit. Membuat ramuan berupa campurkan madu dan baking soda, mampu mengangkat sel kulit mati.

Zat anti-inflamasi dan antibakteri pada madu juga bermanfaat untuk meminimalisir bekas luka, serta membantu regenerasi jaringan kulit.

Sehingga madu dapat dimanfaatkan untuk banyak hal, seperti menghilangkan bekas jerawat, komedo, flek hitam, menghaluskan dan mencerahkan kulit wajah, dan mengecilkan pori pori wajah

#10. Untuk rambut
Diilansir dari laman liputan6.com, bahwa madu bisa dimanfaatkan untuk rambut. Anda bisa memanfaatnya sebagai kondisioner rambut.

Enzim dan nutrien pada madu bisa membuat rambut kilau, tanpa menyebabkannya lepek. Anda bisa mencampurkan madu dengan minyak kelapa, yang bermanfaat untuk melembutkan rambut.

Caranya: campurkan satu sendok teh madu dan dua sendok makan minyak kelapa. Setelah itu, aplikasikan secara pelahan pada rambut, mulai dari sepertiga rambut hingga terus ke ujungnya.

Setelah itu, biarkan saja selama 20 menit, lalu bilas rambut hingga bersih.

Madu juga dapat dimanfaatkan untuk mengoptimalkan fungsi sampo. Kandungan humektan yang ada di dalam madu bermanfaat untuk memberikan kelembapan pada rambut.

Kandungan di alam madu juga mampu memperkuat folikel rambut, sehingga rambut tumbuh dengan sehat.

Caranya: campurkan satu sendok teh madu dengan sampo yang biasa Anda gunakan. Lalu bilas rambut seperti biasa hingga bersih.

#11. Untuk kesehatan Ibu hamil dan janin
Dilansir dari laman DokterSehat.com, bahwa madu sangat baik dikonsumsi oleh ibu hamil, agar mendapatkan kondisi tubuh yang prima.

Dimana kesehatan Sang ibu juga akan sangat mempengaruhi kesehatan Si calon bayi.

Madu kaya akan kandungan gizi, seperti kandungan mineral yaitu kalsium, kalium, magnesium, phosphor, zat besi, dll.

Kandungan lainnya, yaitu vitamin, asam amino, zat gula glukosa dan fruktosa, riboflavin, thiamin, dll.

Selain itu, kandungan madu memiliki sifat antibiotic. Sehingga madu menjadi sumber energi yang baik bagi ibu hamil.

Berikut khasiat madu bagi kesehatan ibu dan janin:
  1. Madu membantu mengurangi rasa mual
  2. Mendongkrak nafsu makan ibu hamil
  3. Untuk menambah tenaga dan ketahanan diri.
  4. Mencegah berbagai jenis penyakit yaitu darah tinggi, kencing manis, kencing kotor, batuk selsema, dll.
  5. Agar tidak mudah lelah.
  6. Membunuh kuman-kuman yang bersarang di dalam tubuh.
  7. Zat galian di dlaam madu membantu menguatkan janin.
  8. Vitamin C dalam madu membantu menjaga kesehatan dan kebersihan kulit ibu hamil dan janin.
  9. Membantu pertumbuhan fisik dan mental janin.
  10. Mencegah terjangkitnya penyakit hepatitis B bagi Si cabang bayi. Sehingga bayi dapat tumbuh sehat.
  11. Menghindarkan bayi dari penyakit kembung.
  12. Membersihkan perut bayi dari bermacam kotoran yang dapat menyebabkan penyakit perut.
  13. Mengatasi masalah susah BAB bagi ibu hamil

#12. Mengatasi Insomnia
Dikutip dari laman benefits-of-honey.com, sebuah studi oleh University of Warwick menunjukkan, bahwa mereka yang mengurangi waktu tidur berisiko terhadap peningkatan kematian, akibat penyakit berbahaya kardiovaskular, seperti serangan jantung dan pecah pembuluh darah.

Jika Anda mengalami masalah itu, maka segera perbaiki kualitas tidur. Selain tidur jangan larut malam dan mematikan lampu di kamar tidur, juga disarankan Anda mengonsumsi madu.

Dari laman benefits-of-honey.com, menjelaskan bahwa madu memiliki manfaat penting dalam mengatasi masalah insomnia (kesulitan tidur).

Para ilmuwan menyarankan untuk mengkonsumsi makanan yang kaya nutrisi, terutama yang berkontribusi dalam memproduksi alami hormon tubuh yang dapat merelaksasikan otak untuk tidur.

Kandungan madu merangsang asam amino triptofan yang berfungsi untuk membantu Anda agar bisa tidur tepat waktu, sehingga memperbaiki kualitas tidur.

Anda bisa mencampur satu sendok madu ke dalam segelas teh herbal atau susu hangat sebelum tidur.

#13. Melawan bakteri
Dilansir dari Liputan6.com, Salah satu jenis madu dari Selandia Baru, madu manuka dinilai mampu melawan bakteri jahat di dalam tubuh.

Studi menemukan bahwa madu berpotensi menurunkan risiko infeksi pada orang-orang yang menggunakan perangkat medis seperti kateter.

Dalam studi baru yang dipublikasikan dalam Journal of Clinical Pathology, peneliti mencoba meneliti kemampuan madu untuk mencegah bakteri.

Hal ini karena perangkat medis yang dimasukkan ke tubuh seseorang seperti kateter, dapat mengembangkan biofilm, yaitu lapisan bakteri yang dapat menempel pada permukaannya dan beresiko menyebabkan komplikasi kesehatan seperti infeksi saluran kemih.

Para peneliti menguji efeknya pada dua jenis bakteri yang umumnya muncul dari penggunaan kateter, seperti Escherichia coli (E.coli) dan Proteus mirabilis.

Para peneliti lalu mengencerkan madu dengan beberapa tingkat keenceran, dan menguji khasiatnya dalam mengatasi penumpukan bateri di sebuah piring plastik dalam laboratorium mereka.

Peneliti menjelaskan bahwa madu tersebut terbukti mampu menghambat kemampuan bakteri tersebut untuk berkembang menjadi biofilm.

Namun, penelitian lebih lanjut tetap diperlukan, guna mengetahui tingkat keefektifan madu dalam mencegah penumpukan bakteri di dalam tubuh.

#14. Menghilangkan pecah-pecah pada kaki
Vitamin C dalam madu bermanfaat untuk menyehatkan kulit dan membunuh bakteri penyebab infeksi. Hal ini bermanfaat untuk menjaga kelembaban dan kehalusan kulit.

Cara melakukannya: Pertama-tama ambil satu sendok makan madu organik, lalu campur ke dalam ember yang berisi air.

Setelah itu, rendam kaki ke dalam “air madu” ini selama 20 menit.

Lalu gosok secara perlahan pada kulit di bagian tumit kaki Anda.

Lalu angkat kaki dan keringkan kaki. Disarankan untuk melakukannya sebelum tidur, guna memperoleh hasil maksimal, agar pecah-pecah pada kaki menghilang sedikit demi sedikit.

Manfaat lainnya dari minum madu:

#15. Minum air madu dapat memurnikan paru-paru dan menghilangkan lendir yang berlebihan, untuk mencegah bronkitis.

#16. Membersihkan racun dan parasit dari dalam sistem pencernaan. Hasilnya, sistem pencernaan akan bersih dan sehat.

#17. Membunuh bakteri jahat dan membantu bakteri baik untuk berkembang. Tubuh pun menjadi lebih sehat.

#18. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga amenghindarkan tubuh dari beragam gangguan penyakit. sumber: merdeka.com

Hal-hal yang perlu diperhatikan mengenai konsumsi madu:
-Hindari memberikan konsumsi madu untuk anak yang masih di bawah umur satu tahun, karena dikhawatirkan terkena resiko botulisme. Botulisme merupakan kondisi keracunan akibat racun yang diproduksi oleh bakteri.

-Tidak semua jenis madu itu aman dikonsumsi. Ada jenis madu yang dikhawatikan tidak aman dikonsumsi karena mengandung zat berbahaya, yakni madu yang berasal dari nektar Rhododendron.

jika dikonsumsi bisa beresiko menyebabkan darah rendah (anemia), nyeri dada, dan masalah pada jantung, karena madu jenis ini mengandung racun.

-Untuk menjaga keselamatan janin, disarankan ibu hamil berkonsultasi ke dokter atau bidan telebih dahulu sebelum mengonsumsi madu.

-Dalam memilih produk madu, perhatikan apakah sudah terdaftar BPOM RI, lalu perhatikan juga tanggal kadaluarsanya.

-Jika dikonsumsi dan dioleskan ke kulit dengan dosis tepat (dan tidak berlebihan), madu sangat aman dikonsumsi, bahkan memberikan manfaat yang besar.

Sabtu, 03 Desember 2016

26 Cara Mengobati dan Mencegah Asma (Alami & Terapi)

Asma adalah sebuah penyakit yang menyerang pada organ pernafasan. Asma umumnya muncul ketika ada peradangan yang menyerang saluran pernafasan dan meningkatkan produksi lendir yang berada pada saluran...

...kondisi seperti itu mengakibatkan saluran pernafasan akan menyempit dan membuat penderitanya kesulitan untuk bernafas.

Cara Mengobati & Mencegah Asma (Alami Dan Terapi)

Gangguan asma biasanya ditandai dengan gejala nafas yang berbunyi, sesak nafas, nyeri bagian dada, dan batuk.

Pada mulanya, biasanya penderita akan mengalami gangguan ringan, setelah itu bisa menjadi lebih berat jika tidak diobati.

Pengobatan Asma
Asma harus diobati untuk meringankan sesak nafas dan gangguan pernafasan. Salah satu jenis asma yang sangat umum adalah asma karena alergi.

Beberapa jenis penyebab alergi yaitu debu, jamur, serbuk sari bunga, bulu binatang, asap, bau menyengat dan udara ekstrim(sangat dingin atau sangat panas).

Gejala asma yang disebabkan karena alergi biasanya yaitu batuk, sesak nafas, tekanan yang kuat pada dada, dan nafas cepat.

Penderita asma karena alergi, perlu menggunakan perlindungan khusus, seperti menggunakan masker, baju hangat, dll.

Pengebab asma lainnya karena batuk, lingkungan, dan asma nocturnal (asma malam).

Pengobatan dan terapi Asma:

#1. Latihan pernapasan
Terdapat beberapa meode latihan pernapasan untuk mengatasi asma, seperti teknik pernapasan Buyteko dan yoga. Tujuan dari latihan pernapasan untuk menjaga pengaturan napas agar tetap baik.

Teknik tersebut memang tidak memperbaiki reaksi alergi utama yang menyebabkan gejala asma. Tetapi pada laporan dari beberapa studi, menyebutkan bahwa latihan pernapasan mampu memperbaiki masalah gejala asma.

Senam pernafasan dilakukan untuk melatih organ paru-paru agar memiliki kapasitas yang normal. Berbagai gerakan senam juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan, membuat pikiran rileks, serta menghindari stres.

Berikut beberapa bentuk latihan pernafasan:

-Latihan Penyangga

Latihan Penyangga

Berikut langkah-langkahnya:
  1. Ambil guling kaku dan letakkan di lantai.
  2. Lalu duduk di tepi penyangga dan perlahan-lahan turunkan bokong ke tanah (posisi seperti tidur).
  3. Istirahatkan punggung Anda sepenuhnya pada penyangga.
  4. Tempatkan tangan Anda di sisi, menghadap langit-langit.
  5. Keadaan seperti ini, membuat dada Anda membuka sepenuhnya.
  6. Berkonsentrasi pada pernapasan Anda. Menghirup dan hembuskan napas dalam-dalam.
  7. Konsentrasi pada cara bernapas, serta mengembang dan mengempiskan perut.

-Latihan Kursi

Latihan pernapasan menggunakan kursi

Caranya:
  1. Berdiri dan menempatkan kursi di depan Anda.
  2. Lalu biarkan tangan Anda di pegangan kursi dan perut Anda menunduk menekan sandaran kursi.
  3. Tarik napas dalam-dalam (posisi kepala agak ke bawah)
  4. Lalu hembuskan napas dan kepala melihat ke depan.
  5. Ulangi latihan ini sebanyak 5 kali.

-Camel Pose

Latihan pernafasan Camel Pose
Sumber gambar: https://id.pinterest.com/pin/476044623089596591/

Caranya:
  1. Duduk di depan sebuah kursi, tekuk lutut dengan sudut 90 derajat dan tempatkan kaki dengan kuat di tanah.
  2. Punggung dalam posisi tegak.
  3. Letakkan tangan di belakang, memegang bagian dudukan kursi.
  4. Tarik napas panjang sehingga dada berkembang sepenuhnya.
  5. Berkonsentrasi dan perluas dada semampu yang Anda bisa.
  6. Lalu, bersandar ke kursi dengan kepala mendongak ke belakang semampu Anda (Pastikan leher tidak tegang, dan hati-hati jaga keseimbangan agar tidak jatuh dari kursi)
  7. Lanjutkan, untuk melakukan pernapasan dalam-dalam.

-Dirgha Pranayama (Pernapasan Dalam)

Dirgha Pranayama (Pernapasan Dalam)

Caranya:
  1. Duduk di matras dengan nyaman, dan posisi punggung dan tulang belakang lurus.
  2. Ambil napas dalam-dalam dan panjang melalui hidung.
  3. Konsentrasi pada kondisi bernapas Anda. Udara benar-benar harus mengisi perut dan mengembangkannya.
  4. Buang napas dan rasakan perut Anda mengempis.
  5. Terus melakukan ini beberapa kali.
  6. Lalu tarik napas dalam lagi, dan rasakan udara mengisi bagian tengah paru-paru.
  7. Lakukan ini beberapa kali. Lalu hembuskan.
  8. Pada bagian terakhir dari pernapasan. Tarik napas dalam-dalam dan udara mengisi bagian paling atas dari paru-paru.
  9. Bernapas dalam-dalam, lalu buang napas. Lakukan beberapa kali.
  10. Usahakan menemukan keseimbangan pada ketiga teknik langkah pernapasan ini.

Terapi pernapasan pada penderita asma menurut laman uny.ac.id (Universitas Negeri Yogyakarya)

Spoiler: "Terapi pernapasan pada penderita asma menurut laman uny.ac.id (Universitas Negeri Yogyakarya)" 
Terapi pernapasan dilakukan dengan latihan pernapasan duduk dan pernapasan bergerak. Latihan napas pada posisi duduk bagi penderita asma, dengan pengambilan posisi yang tenang. Pelaksanaan, sebagai berikut :

a. Letakan kedua telapak tangan di depan dada, tarik napas perlahan-lahan dan diikuti tarikan kedua telapak tangan perlahan-lahan ke samping sampai otot dada terulur ke belakang lakukan sampai 7 kali.

b. Sama seperti diatas meletakan kedua telapak tangan di depan dada, tetapi dalam menarik napas dan menarik tangan repetisinya lebih cepat, sekali tarik maka sekali frekuensi pernapasan.

Pernapasan bergerak adalah pengolahan pernapasan yang dilakukan bersamaan dengan melakukan gerak.

Untuk tingkat dasar dengan 4 gerakan, tiap jurus gerakannya dengan intensitas tinggi kira-kira 2 menit.

Pada awal gerakan, napas ditarik sebanyak mungkin melalui hidung, kemudian ditekan dan ditahan dibawa perut sambil menggesek telapak kaki setengah lingkaran dengan gerakan memutar pada posisi tiap penjuru, seiring seirama dengan gerakan tangan.

Untuk I kali menekan dan menahan napas minimal dilakukan pada tiap penjuru, setelah itu napas dikeluarkan melalui hidung.

Setelah semua keempat arah 8 penjuru dilakukan, kemudian atur napas dengan tarik dan keluar napas 2 atau 3 kali, lalu dilanjutkan dengan latihan tingkat lanjut.

Intensitas dalam latihan pernapasan ini terdiri dari 2-4-2 yaitu dua menit dengan latihan
keras diikuti dengan empat menit latihan ringan dengan durasi selama 30 menit dan frekuensi
3 kali seminggu.

Menurut Wara Kushartanti (2002) latihan bernapas harus dilakukan setiap hari dalam
beberapa menit dengan cara sebagai berikut:
1. Hembuskan napas melalui hidung sehingga lendir pada ronkii akan tertarik ke atas.
2. Ambil napas pendek melalui hidung dan hembuskan panjang melalui bibir yang terkatup
renggang, sehingga menimbulkan suara.
3. Panjang fase ekspirasi diusahakan dua kali panjang fase inspirasi.
4. Kendurkan pakaian dan aturlah napas sehingga pada saat ekspirasi perut mengempis, untuk menunjukkan bahwa diafragma meninggi kearah dada. Beritahukan bahwa akan ada batuk dan bunyi ngik selama beberapa detik pertama dari pernapasan diafragma.
5. Minumlah segelas air sebelum dan sesudah latihan.


#2. Obat herbal
Mengobati asma menggunkan obat herbal sangat populer di daerah Asia. Penggunaan obat herbal ini sebenarnya masih memerlukan penelitian lebih lanjut.

Sehingga jadi Anda memilih menggunakan obat herbal, tetap perlu berhati-hati, dan diskusikan dengan ahli kesehatan mengenai penggunaannya.

Hal yang membuat Anda perlu untuk berhati-hati dalam penggunaan obat herbal, karena muatan obat herbal sering tidak terstandardisasi. Obat herbal mungkin mengandung bahan yang tidak terdaftar, dan bisa saja mengandung kontaminan.

Efek samping dari penggunaan obat herbal bervariasi. Seperti yang dimuat dari situs mayoclinic.com, obat herbal untuk asma yang mengandung ephedra atau semacamnya harus dihindari. Hal itu karena bisa meimbulkam resiko tekanan darah tinggi, serangan jantung dan stroke.

Pada beberapa obat herbal juga dapat berinteraksi dengan obat jenis lain. Sehingga penting berkonsultasi dengan ahlinya sebelum mengonsumsi obat herbal.

#3. Akupuntur
Pada beberapa studi menemukan bahwa gejala asma bisa diminimalisir dapat akupuntur. Penelitian umumnya menunjukkan hasil bahwa tidak ada perbedaan antara akupuntur untuk asma dengan akupuntur placebo untuk perbaikan gejala asma.

Jika ingin menggunakan metode akupuntur sebagai terapi asma, hendaknya memilih klinik yang memiliki izin resmi dan tersertifikasi. Sehingga lebih aman, dan orang yang menterapi sudah ahli dalam bidangnya.

#4. Pijat dan terapi relaksasi
Selain pijat, terapi relaksasi seperti meditasi, relaksasi otot, dll dinilai membantu mengatasi masalah asma. Walaupun teknik tersebut dapat mengurangi stres dan meningkatkan kebugaran, namun penelitian belum menyebutkan efeknya secara langsung untuk mengatasi asma.

#5.Vitamin dan suplemen
Perlu penelitian lebih lanjut tentang seberapa besar manfaat vitamin dan suplemen memperbaiki gejala asma. Manfaat bisa diperoleh dari antioksidan, asam lemak omega-3 dan vitamin D.

Tetapi hal yang paling penting adalah menjaga asupan gizi seimbang, konsumsi makanan bergizi, segar, dan tidak berpengawet.

Hingga saat ini, pengobatan yang dapat menyembuhkan asma memang belum ditemukan. Namun, gejala asma dapat dikendalikan dengan terapi dan pengobatan yang efektif

Banyak juga orang memilih untuk mencari terapi alternatif dan pengobatan alami untuk mengobati asma. Hal itu Biasanya, hal tersebut karena ketidakpuasan pada obat modern, selain itu pengobatan modern memiliki persepsi kurang aman pada efek sampingnya.

Sehingga keinginan untuk mengurangi efek samping obat kimia – contohnya kortikosteroid –, walaupun juga pada terapi alternatif juga masih kurangnya uji klinis yang memadai, sehingga keamanan dan tingkat keampuhan terapi alternatif belum bisa dijamin sepenuhnya.

#6. Ramuan Jahe
Jahe telah terbukti bisa mampu meringankan gejala sesak nafas, serta mencegah (mengurangi) peradangan saluran pernafasan. Jahe dapat digunakan untuk mengobati semua jenis asma.

Cara membuat ramuannya, yaitu dengan merebus beberapa ruas jahe segar yang baru dipetik. Lalu minum air rebusannya ketika masih hangat

Hindari menggunakan jahe yang sudah agak layu (sudah disimpan sangat lama).

#7. Ramuan Bawang Putih
Bawang putih dinilai manjur, terutama untuk meengatasi asma tahap awal. Bawang putih bermafaat untuk membuat lega organ pernafasan, serta mengurangi cairan lendir di dalam organ pernafasan.

Untuk membuat ramuannya, caranya: rebus 2 siung bawang putih di dalam 100 ml air, kemudian minum air rebusannya (ketika sudah agak hangat).

Khusus jika asma anda kambuh karena adanya inflamasi, reaksi alergi atau karena luka di tenggorokan, bawang putih dapat dimafaatkan sebagai obat alami.

Bawang putih memiliki khasiat anti inflamasi, melancarkan peredaran darah dan juga mengandung vitamin C yang berfungsi sebagai anti radikal bebas, manfaatnya untuk mengeluarkan histamin dari tubuh. Histamin adalah salah satu penyebab alergi.

Bawang putih mentah merangsang tubuh memproduksi senyawa prostacyclin yang manfaatnya membuat saluran udara (dari hidung hingga paru-paru) terbuka sehingga memudahkan pernafasan.

Jangan makan bawang mentah jika anda memiliki lambung yang sensitif, serta jangan makanan bawang mentah dalam masa kehamilan. Konsumsi berlebihan menyebabkan diare. Konsumsi secukupnya saja (1-2 siung).

loading...

#8. Madu
Madu memiliki kandungan alami yang berkhasiat melegakan saluran pernafasan, yang menenangkan rongga pernafasan.

Madu juga sudah dikenal dengan manfaatnya untuk menjaga sistem kekebalan tubuh. Untuk membuat ramuanya, pertama-tama siapkan satu sendok teh madu. Lalu tambahkan sedikit kayu manis bubuk, dan larutkan.

Sebenarnya Anda bisa memilih pengobatan, dengan mengkonsumsi madu secara langsung atau melarutkannya dalam air hangat.

Menurut okezone.com, pengobatan cara alami menggunakan madu dapat membantu untuk mengurangi gejala asma. Madu dapat melegakan saluran pernapasan.

Ramuan berupa madu dan perasan jeruk, ramuan ini cocok untuk anak-anak yang rentan mengidap batuk karena asma.

Cara membuat ramuannya: tambahkan dua sendok makan madu untuk segelas jus perasan jeruk. Minum dua kali sehari, lakukan hingga gejala batuk dan asma membaik.

Ramuan lainnya yaitu madu dan lemon. Kandungan vitamin C dalam lemon meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Sifat antiseptiknya dan antioksidan yang tinggi berfungsi untuk membunuh bakteri.

Cara membuat ramuannya: tambahan ekstrak jus lemon ke dalam setengah sendok teh madu dengan segelas air.

Kandungan di dalam madu bermanfaat untuk menenangkan bagian tubuh yang meradang, yang sangat penting untuk meredakan serangan dan gejala asma.

#9. Daun mint
Serangan asma terjadi secara tiba-tiba, sehingga terasa sangat menjengkelkan jika asma datang di waktu yang tidak tepat.

Saat serangan asma datang, umumnya orang menggunakan obat yang bekerja dengan cara disemprotkan. Namun, seperti dilansir dari boldsky.com bahwa ada sebuah penelitian yang menemukan bahwa daun mint dapat menjadi bahan alami untuk mengobati asma.

Untuk membuat ramuan ini membutuhkan 5-6 lembar daun mint serta minyak mustard.

Peneliti menjelaskan tenang cara membuat ramuan, panaskan minyak mustard kemudian campur dengan daun mint yang sudah dihancurkan. Lalu pijatkan di atas dada yang sesak. Lakukan setiap 10 menit sekali hingga ramuan tersebut habis.

Kombinasi dari daun mint dan minyak mustard akan memberikan efek dekongestan yang bermanfaat mengurangi akumulasi lendir di dada. Ketika lendir yang menumpuk berkurang, maka tenggorokan akan menjadi lebih lega, dan proses bernapas berjalan lancar."

Menurut situs boldsky.com, Asma dapat diobati dengan obat-obatan. Namun, obat-obatan tertentu yang diresepkan untuk asma dapat menjadi racun bagi tubuh. Sehingga alternatif cukup baik yaitu memilih cara alami untuk mengobati asma.

#10. Kopi
Walaupun kopi harus dibatasi konsumsinya dalam sehari-hari, tetapi kopi dapat dimanfaatkan untuk mengatasi penyakit asma.

Membuat “ramuan” kopi, caranya yaitu membuat kopi hitam pahit (tanpa gula), lalu diminum selagi hangat. Manfaatnya untuk menangkal serangan asma.


Kandungan kafein di dalam kopi bermanfaat untuk mencegah resiko masalah pada pernafasan, serta membantu untuk melegakan saluran pernafasan.

#11. Ramuan bawang bombay
Bawang bombay mengandung zat anti inflamasi, yang berfungsi untuk mengurangi peradangan pada saluran pernafasan.

Bawang bombay juga berkhasiat untuk mengatasi peradangan pada paru-paru. Anda bisa mengkonsumsi bawang bombay mentah untuk mengobati asma.

Pencegahan asma:

#12. Olahraga secara teratur dapat menurunkan resiko terkena asma, dan olahraga bermanfaat secara umum bagi kesehatan tubuh. Anda bisa melakukan lahraga seperti jongging, renang, senam, dll

#13. Jaga kondisi lingkungan. Apalagi jika alergi terhadap debu, maka pastikan lingkungan Anda berada bersih. Jika sedang di ruangan maka bersihkan kotoran dan sebu di dalam ruangan. Ketika keluar rumah, disarankan memakai masker.

#14. Gunakan pendingin udara (AC) apabia kondisi lingkungan terlalu lembab. Manfaat AC membuat lingkungan menjadi nyaman, serta Anda dapat lebih terhindar dari paparan debu, jamur dan banyak hal penyebab asma.

#15. Jangan memelihara hewan. Hewan seperti kucing dan lainnya bisa menjadi masalah bagi Anda yang memiliki alergi terhadap bulu binatang.

#16. Hindari kegemukan, Kondisi tubuh yang kelebihan berat badan, akan sangat mempengaruhi kesehatan tubuh. Termasuk memicu kambuhnya asma.

#17. Jangan merokok dan minum-minuman beralkohol, karena sangat dapat memicu penyakit asma. Karena zat kimia yang di dalam rokok dan alkohol berampak buruk pada organ pernafasan.

#18. Hindari penggunaan bantal dan kasur kapuk, atau semua bahan yang berakibat alergen (penyebab alergi). Disarankan memilih penggunaan kasur spons atau springbed dilengkapi dengan bantal berbahan dracon yang lebih baik bagi penderita asma.

#19. Disarankan untuk tidak memelihara hewan, terutama hewan berbulu seperti anjing atau kucing. Bulu hewan ini bisa menyebabkan alergi pada penderita asma. Atau jika memang ingin memeliharanya, maka pelihara di luar rumah.

#20. Bersihkan boneka dan karpet yang ada di kamar tidur anda, karena benda semacam ini bisa menjadi sumber debu. Bersihkan menggunakan vaccum cleaner, 1 kali dalam seminggu.

#21. Jangan merokok dan hindari orang yang merokok.

#22. Jangan menggunakan pembersih berbahan karbol. Karena karbol / kreolin memiliki aroma kuat yang memicu serangan asma.

#23. Lakukan olahraga ringan dengan durasi lebih panjang adalah pilihan yang lebih tepat bagi penderita asma. Contohnya, lebih baik penderita asma untuk melakukan olahraga jalan santai daripada lari sprint.

#24. Jika anda memiliki sensitivitas terhadap dingin, maka siapkan minuman penghangat tubuh seperti jahe. Minum-minuman seperti jahe di musim hujan sangat baik agar Anda tidak mudah terserang asma.

#25. Rutin mengkonsumsi minyak ikan dan brokoli membantu ketahanan tubuh terhadap serangan asma. Minyak ikan kaya asupan asam lemak omega 3 dan 6, adapun brokoli kaya akan vitamin c, kalsium, magnesium dan zinc.

Penelitian dari Harvard menemukan bahwa penderita asma umumnya kekurangan semua zat ini, diakibatkan proses penyembuhan selama terjadinya infalamasi.

Untuk itu, konsumsi makanan yang mengandung vitamin C, Kalsium, Vitamin D, dan Omega 3 dan 6.

#26. Tetap Tenang,  Jangan panik, jangan marah. Hal itu karena saat asma menyerang tidak jarang membuat penderitanya kurang sabaran. Padahal kondisi seseorang yang sedang emosi, mengakibatkan otot tubuh tegang (termasuk otot di leher dan tenggorokan/ bronchi)...

...kondisi tersebut akan semakin mempersulit pernafasan. Sehingga saat asma sedang kambuh tetap bersikap tenang, dan jangan berpikir yang macam-macam yang membuat jiwa tidak stabil.

Sumber lainnya:
Asthma Treatment — acaai.org

28 Cara Menghilangkan Kutu Rambut dan Telurnya (Metode Alami & Modern)

Baik pria maupun wanita tentunya merasa sangat terganggu dengan kutu rambut. Anda juga akan malu untuk menggaruk-garuk rambut / kepala saat ...